Lagu lagu yang saya tempatkan di bagian ini adalah lagu lagu yang banyak memberi inspirasi dan juga "menyembuhkan" saya. Kebanyakan lagu lagunya adalah lagu lagu instrumentalia, walaupun ada juga yang mempunyai lirik. Mendengarkan lagu lagu semacam ini sudah seperti bagian dari ritual saya setiap hari. Terutama mendengarkan lagu lagu yang bernada healing dan meditation. Kenapa saya menyebutkan lagu lagu ini 'menyembuhkan' saya? Ini semua tidak terlepas dari perjalanan hidup yang telah saya lakoni hingga sekarang. Setelah menderita kecelakaan lalulintas yang cukup parah (lengkapnya anda bisa baca di profil saya) , selain melalui perawatan dan penyembuhan medis kedokteran, saya juga menjalani terapi kesehatan secara alternatif. Karena buat saya kesembuhan yang sempurna itu adalah kesembuhan holistik (kesembuhan secara menyeluruh). Tidak hanya tubuh yang butuh kesembuhan, jiwa pun perlu. Untuk sembuh, jiwa perlu vitamin dan santapan. Dan lagu lagu ini adalah santapan bagi jiwa saya. Hampir semua proses penyembuhan alternatif yang saya lakukan menggunakan media musik. Dari peristiwa tersebut, saya akhirnya bisa mengerti dan paham bahwa musik adalah bahasa yang universal. Bahasa yang yang tidak mengenal ras, agama, suku dan golongan. Bahasa yang bebas anda terjemahkan untuk memperkaya khazanah batin batin anda. Oleh karena dari ruang ini saya hendak mengucapkan terima kasih kepada "banyak guru kehidupan" yang telah membuka mata batin saya dan bersedia membagikan nada - nada indahnya kepada saya sebagai bekal bagi saya untuk mengarungi perjalanan kehidupan saya kali ini. Terimakasih untuk itu, para guruku...
Saya juga mau berbagi dengan anda semua supaya anda juga dapat membagikannya lagi kepada sesama nada nada indah ini... Damai di hati, damai di bumi....
Saya juga mau berbagi dengan anda semua supaya anda juga dapat membagikannya lagi kepada sesama nada nada indah ini... Damai di hati, damai di bumi....
0 komentar:
Posting Komentar